Adat Indonesia

Blog tentang adat istiadat di Indonesia

Senin, 06 Juli 2015

Travelling Sendirian ? Siapa takut ! Ini Caranya Biar Tetap Happy !


Setiap orang pasti punya keinginan untuk ber travelling, tapi apakah keinginan itu tak akan terwujud kalau anda sendirian ? jangan takut, disini kita akan bahas asyiknya travelling sendirian dan juga cara-cara nya. Nggak peduli wanita ataupun laki-laki jika anda berkeinginan kuat untuk mengunjungi suatu tempat kenapa harus menunggu orang lain dahulu untuk ikut menemani kamu ? Hal seperti itu justru akan membuat kamu lebih lama mencapai keinginan kamu. So, Dont wait for someone who wanna follow you, just do it yourself !.

Nggak usah takut akan travelling sendiranmu, yakinlah kalau kamu akan baik-baik saja selama melakukan travelling, intinya selama kamu berfikir seperti itu maka dengan sendirinya hal-hal buruk pasti akan menjauh darimu kok. Nah, ini tips nya untuk kamu yang ingin pergi sendirian.

1. Jauhkan Gadget

Bukan berarti kamu harus meninggalkan alat komunikasi dirumah, tetap dibawa namun cukup kurangi intensitas berinteraksi dengan dengan gadget yang kamu bawa. Nikmati perjalananmu, lihatlah sekitarmu, berbicara dengan orang yang ada di dekatmu. Hal itu lebih menyenangkan dan menjadi pengalaman tersendiri buat kamu. Jangan hanya terpaku pada gadget mu, Update status, Upload Foto atau sekedar main game tidak akan membuat pengalaman yang menarik untukmu. Percayalah tidak semua orang di dunia maya peduli dengan menu makan siangmu yang kamu upload di jejaring sosial mu.

2. Cari Teman Selama di Perjalanan

Bukan teman yang sudah kamu kenal, melainkan orang asing yang kamu temui selama diperjalanan atau teman ditempat yang kamu tuju. Mencari teman bukan untuk menumpang hidup, melainkan untuk membantu kamu mengeksplor daerah yang kamu tuju. Untuk sekedar melengkapi perkenalan diawal jangan cangung untuk menawarkan apa yang kamu punya, misal semacam snack Kusuka yang melengkapi perkenalanmu atau cuma minuman soda ringan yang kamu bawa. Syukur-syukur kalau kamu dapat teman yang memang sejalan dengan tujuanmu, hal itu akan lebih menyenangkan bukan ?

3. Jangan Cepat Percaya

Untuk hal yang satu ini memang harus kita terapkan selama perjalan kita, karena kita sendirian tidak ada salahnya untuk tidak cepat percaya dengan orang yang baru kita temui atau kenal, tidak semua orang loh ingin membantu walaupun penampilan mereka meyakinkan. At least waspada adalah salah satu bentuk perlindungan untuk diri anda sendiri.

4. Bumbu-bumbu kebohongan

Sedikit berbohong tentulah dimaklumi, bukan maksud memberi saran yang Negatif loh tapi kalau hal itu untuk tujuan baik seperti untuk menjalin komunikasi dengan orang baru kenapa tidak?. Coba tambahkan sedikit bumbu-bumbu kebohongan seputar apa yang telah anda capai atau hal lainnya agar percakapan semakin seru dan menarik, namun ingat ya jangan sampai kebablasan.

5. Cari Tempat Makan Yang Banyak Orang

Yupe, Tempat keramaian akan lebih menyemarakkan perjalanan kita, kita bisa berinteraksi dengan orang baru, yang pasti pilihlah meja yang lebar yang bisa digunakan banyak orang, disini akan semakin banyak kesempatan anda untuk berbincang-bincang dengan orang baru dalam perjalanan mu.

So, Sebenarnya menyerukan bukan melakukan travelling sendiri ? Jagan Gentar lagi ya untuk lebih mandiri mulai dari sekarang. 

Sumber: Kusuka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar